Jumat, 29 Juli 2016

5 Jenis Donburi Khas Jepang


Donburi atau umumnya diucapkan "do’m’buri" adalah salah satu makanan khas Jepang, yaitu nasi putih yang dihidangkan dengan lauk diatasnya. Namanya juga banyak berdasarkan jenis lauk pauk yang diletakkan diatas nasi. Mungkin ada jenis donburi yang belum pernah kamu makan?
Baca juga: 4 Jenis Donburi, Makanan Favorit di Jepang
Siapa yang tidak kenal dengan donburi yang satu ini? Tendon merupakan nasi yang dihidangkan dengan lauk tempura di atasnya.

1. Gyudon, Ini juga salah stu donburi yang lumayan populer. Bagi yang belum pernah, mudah2an akan ada kesempatan mencoba yaa.
2. Unadon, merupakan nasi yang dihidangkan dengan lauk belut Unagi. Belut Unagi tersebut dipanggang hingga matang dan dioles saus manis-asin.

3. Katsudon, "Katsu" merupakan nasi dengan lauk tonkatsu atau gorengan potongan lebar daging babi yang digoreng tepung. Untuk jenis daging lain, pasti akan dituliskan lengkap, misalnya "chiken-katsu" atau "beef-katsu", jadi kita masih punya pilihan untuk mencoba jenis donburi satu ini.

4. Oyakodon, merupakan nasi yang dihidangkan diatas mangkuk dengan potongan daging ayam, telur dan bawang bombay. Jenis donburi ini dinamakan 'Oyako'don karena hubungan ayam dan telur adalah 'oyako' alias orangtua dan anak :-)

5. Tanin-don, merupakan jenis donburi yang hampir sama dengan Oyakodon, namun daging yang digunakan adalah selain daging ayam. Yang paling populer adalah menggunakan daging sapi. Dinamakan 'Tanin'-don karena telur dan daging sapi tidak memiliki hubungan orang tua dan anak ;-)

5 Jenis Donburi Khas Jepang Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar